Anies Baswedan Ucapkan Selamat Milangkala Pada Gubernur Jawa Barat

Warna - Warni145 Views


Ridwan Kamil penyerahkan penghargaan pada atlet Jawa Barat



spirit.my.id – Provinsi Jawa Barat, lahir dua hari setelah hari kemerdekaan, yakni 19 Agustus 1945. Usia yang sama dengan republik Indonesia yaitu 76 tahun.

Peringatan milangkala provinsi Jawa Barat tahun ini, dilaksanakan dengan sederhana pasalnya Pandemi Virus Corona masih melanda, seperti yang di tulis Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di postingan akun instagram miliknya dengan photo bersama dua atlet Jawa Barat.


“Hari ini diupacarakan secara sederhana dan terbatas dalam
suasana keprihatinan. Semoga pandemi segera terlewati. Insya Allah ekonomi bangkit kembali,” tulisnya.

Artikel Terkait :

https://www.spirit.my.id/2021/08/hasil-pertemuan-gswi-jabar-ikut.html

Lalu, Kang Emil, begitu disapa, tak lupa memanjatkan doa kepada Allah SWT, akan keberkahan dan kebaikan bagi Provinsi Jawa Barat.

“Semoga Allah swt selalu mencurahkan rahmatnya kepada
provinsi tercinta ini. Semoga Allah swt selalu menjaga dan melindungi kami dari
bencana dan marabahaya,” lanjutnya.

Kang Emil yakin, kedepan Jawa Barat akan semakin maju dan sejahtera dengan meraih berbagai prestasi yang membanggakan. Demikian pula dengan para pemimpinnya, makin adil dan amanah dalam menjalankan tugasnya sebagai pemimpin.

“Semoga selalu adil para pemimpinnya. Semoga selalu sejahtera masyarakatnya. Semoga selalu damai kondusif wilayahnya. Semoga selalu juara dengan prestasi-prestasinya. Aamiin. Dirgahayu Provinsi Jawa Barat ke-76,” tandasnya.


Postingan sang Gubernur pun mendapat respon dari Anis Baswedan, yang merupakan orang nomor satu DKI Jakarta.

Baca juga :

https://www.spirit.my.id/2021/06/ini-pesan-bupati-barito-utara-haji-nadalsyah-yang-berdarah-sunda.html

Dalam kolom komentar, Anies Baswedan, mengucapkan selamat dan salam persaudaraan dari warga DKI Jakarta.

aniesbaswedanWilujeng Milangkala ka 76 taun Provinsi Jawa
Barat! Salam hangat dari kami di DKI Jakarta,” komentarnya.

See also  Jangankan Anjing Alas kaki Saja Tak Boleh

(Res)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *