Pelatih Persib : Persebaya Banyak Pemain Muda Pekerja Keras

 

Persib kontra persebaya
Persebaya tim yang bagus


spirit.my.id – Penampilan gemilang Persib Bandung, membawanya ke babak 8 besar Piala Menpora 2021.

Dari 3 laga di fase grup D, Persib mengantongi nlai 7 dari 2 kali menang masing – masing dari Persita Tangerang 3 – 1 dan Persiraja Banda Aceh 2 – 1. Hasil seri saat melawan Bali United 1 – 1.

Atas pencapaian itu, Maung Bandung menjadi juara grup dan di babak 8 besar akan menghadapi runner up grup C yakni Persebaya Surabaya, yang akan digelar, Minggu, 11 April 2021, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta..

Lolosnya Febry Hariyadi Cs, ke babak selanjutnya disambut gembira Bobotoh, namun lawan yang bakal dihadapi nanti bukan lawan enteng, bila tak waspada bisa menjadi malapetaka.

Hal ini mendapat perhatian dari Rene Roberts Alberts, pelatih Persib.

Sang pelatih mengatakan, Tim berjuluk Bejol Ijo itu memiliki karakter permainan yang bermaterikan pemain – pemain local dengan skil yang mumpuni.

Baca Juga :

https://www.spirit.my.id/2021/03/ezra-walian-resmi-berkostum-persib-bandung.html

https://www.spirit.my.id/2021/02/kehilangan-omid-nazari-persib-bidik-beberapa-pemain-untuk-menggantikannya.html

Persebaya punya banyak pemain timnas, baik U-23 ataupun U-19. Anda bisa melihat para pemain itu dalam kondisi baik, banyak berlari, bekerja dalam kelompok kecil dan main menekan. Persebaya punya banyak pemain bertalenta dan mau bekerja keras. Jadi saya pikir mereka tim yang sangat bagus," katanya, usai menggelar latihan di Stadion GBLA, Kamis, 8 April 2021.

Menyinggung kembali akan bermain di Sleman, pelatih asal Belanda ini tendaskan, bukan sebuah keuntungan melainkan tantangan untuk kembali sukses hingga melangkah ke babak 4 besar.

Selain itu Alberts mengatakan, perjalanan menuju Sleman memakan waktu yang lama dan hal ini harus bisa diatasi oleh pemain agar tidak mengganggu kebugaran.

"Bermain di Sleman sama sekali tidak menjadi sebuah keuntungan, tidak penting dimanapun Anda bermain, karena besok kami akan melakoni perjalanan selama sembilan jam. Tidak mengapa kami menjalani itu semua, ini hanya sebuah momen di sepakbola yang mana harus sama-sama kami terima," jelasnya.

Di lain pihak, juru taktik 66 tahun tersebut menaruh respek pada Persebaya, walau begitu, dirinya siap instruksikan anak asuhnya untuk membungkan lawannya itu.

Kami menaruh hormat kepada Persebaya, yang tampil dengan karakter permainannya selama di turnamen ini. Mereka bermaterikan pemain-pemain yang seluruhnya lokal," pungkasnya.

Sumber : Persib.co.id

(Res)

 

Post a Comment for "Pelatih Persib : Persebaya Banyak Pemain Muda Pekerja Keras"